bidik.co_ Dalam pergaulan hidup , ada banyak gaya hidup namun yang paling mencolok adalah gaya hidup modern yang berkembang seiring dengan perkembangan zaman. Gaya Hidup Modern merupakan pola terbaru tingkah laku sehari-hari segolongan manusia yang sesuai dengan tuntutan zaman. Di antaranya adalah hidup dengan menghargai waktu, terbuka terhadap perkembangan dan kemajuan; terus-menerusbelajar,karena dunia terus-menerus berkembang.
Bentuk-bentuk Gaya Hidup Modern
- Menjadikan “status” sebagai sesuatu yang penting. Status seseorang ditandai dengan penampilan dan segala yang dipakainya, misalnya mobil, telebon seluler (Hp), dan lain-lain.
- Mobilitas yang tinggi. pagi di Jakarta, siang sudah di Medan, esoknya sudah di Manado dan kemudian sudah ada di Singapura. Itulah contoh mobilitas orang modern di kota metropolis.
- Bercengkrama di tempat-tempat tertentu. Seperti kafe. Kafe telah menjadi salah satu bagian dari gaya hidup modern.
- Pernikahan agung. Orang modern menempatkan pernikahan agung sebagai salah satu momen kehidupan yang perlu dirayakan besar-besaran.
- Wisuda. Jika dulu wisuda hanya dilakukan bagi yang lulus sarjana, kini wisuda telah menjadi gaya hidup, yang digunakan untuk merayakan kelulusan pendidikan di jenjang yang lebih rendah. Tidak hanya untuk melepas lulusan SMA, melepas lulusan Taman Kanak-kanak pun seakan wajib dilakukan seremoni wisuda.
- Gaya hidup instan. Gaya hidup instan adalah gaya hidup yang ingin serba cepat
- Gaya hidup dengan teknologi komunikasi. Teknologi komunikasi mengalami perkembangan yang amat dasyat dan turut membentuk gaya hidup baru di dunia modern.
Ciri-ciri masyarakat perkotaan yang gaya hidupnya telah berubah sebagai akibat modernisasi yaitu:
- Netralitas efektif. Bersikap acuh tak acuh hingga tidak peduli terhadap sekitarnya jika tidak ada sangkut-pautnya dengan kepentingan pribadinya.
- Orientasi diri. Menonjolkan kepentingan sendiri. Pribadi dan tidak segan-segan menentang jika dirasakan melanggar kepentingannya.
- Universalisme. Berpikir objektif, menerima segala sesuatu secara objektif. Masyarakat cenderung mengambil ukuran-ukuran secara objektif dengan landasan aturan-aturan atau syarat-syarat yang ada.
- Prestasi. Masyarakat kota suka mengejar prestasi karena dengan prestasi, orang didorong untuk terus maju.
- Spesifitas. Menujukkan sikap secara jelas dan tegas dalam hubungan antar pribadi, artinya maksud atau niat dinyatakan tanpa basa-basi.
Hal-hal positif dari gaya hidup modern yang perlu kita kembangkan yaitu penghargaan atas waktu, kerja keras, persaingan yang sportif, penghargaan dan prestasi, peningkatan produktivitas, dan perubahan yang cepat untuk semakin maju dan terus maju serta keterbukaan terhadap segala sesuatu yang baru yang belum kita kenal sebelumnya. (yd)