bidik.co — Pendidikan perlu menjadi pilar bagi keluarga kita. Dengan pendidikan yang baik yang kita berikan kepada mereka, maka keluarga kita akan dapat tertata dengan baik.
“Hakekatnya, anak, istri dan harta kita adalah perhiasan hidup. Karena itu untuk menjaganya, pendidikan harus kita letakkan sebagai pilar dalam membentuk keluarga yang baik, karena itu pendidikan yang baik harus kita berikan kepada mereka,” tutur penceramah muda, Ihsan Fauzi Rahman, dalam ceramahnya di Masjid Baiturrahim Perumahan Taman Cipayung, Ahad 11 Februari 2018 malam.
Selanjutnya, Sarjana Hukum Islam jebolan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta ini menjelaskan bahwa masyarakat atau orang tua beraneka ragam dalam menyikapi perhiasan hidup ini.
“Timbul pertanyaan, siapakah anak kita hari ini? Posisi apakah pada saat ini? Ada artis, ada yang kena narkoba. Semua itu akan berpengaruh pada orang tua, ada anak sholeh dan berprestasi,” jelas Ihsan.
Selanjutnya Ikhsan mengingatkan, kita berada dalam zaman now (sekarang), kalau anak sibuk dengan hand phone, internet, tentu orang tua harus lebih waspada. Karena apa saja bisa terjadi terhadap mereka.
“Anak, istri, harta akan dapat menjadi fitnah bagi keluarga atau orang tua, kalau orang tua tidak mendidik dengan baik, dengan pemberian makan yang haram misalnya. Maka jika kita menyadari hal itu kurang baik yang terjadi pada anak kita, segeralah diperbaiki. Tidak perlu menunggu besok-besok agar tidak terlambat. Karena anak akan dapat menyelamatkan orang tua kelak di akhirat, yaitu anak yang sholeh,” tutur alumni UIN Jakarta ini.
Di sinilah diperlukan adanya kesadaran dari orang tua untuk melihat anak anak kita, posisi dimana, karena bisa menjadi perhiasan, sebaliknya bisa menjadi musuh atau fitnah.
“Cara memperbaikinya, cek kehidupan sehari-hari aktivitas anak kita, kalau tidak tentu menjadi musuh bagi orang tua. Anak sebagai amanah dari Allah akan dapat menyelamatkan orang tua, dan akan diminta pertanggungjawaban oleh Allah SWT. Semoga anak-anak kita menjadi sholeh yang bisa mengantarkan orangtua masuk surga-Nya Allah SWT,” pungkasnya. (is/syur)